Gol.bolatimes.com - Alexis Sanchez mengakui bahwa ia sempat melukai Pep Guardiola yang dianggap seperti sosok ayah baginya. Hal itu diakui Sanchez dalam pernyataan terbarunya kepada surat kabar Cile, La Tercera.
Pada wawacara dengan surat kabar yang berbasis di Santiago, Cile itu, Sanchez mengatakan bahwa ia sebenarnya hampir bergabung dengan Manchester City.
"Aku akan pergi ke City. Saya berbicara dengan Guardiola hampir setiap hari. Dia mengucapkan selamat ulang tahun kepada saya. Dia seperti ayahku. Dia adalah ayah saya di Barcelona dan dia seperti ayah saya jika ke City," ungkap Alexis Sanchez.
Baca Juga:
Piala Dunia U-20 Indonesia Jadi Panggung Buat Andalan Pep Guardiola di Manchester City
"Kami berbicara, kami berbicara setiap hari. Dia mengirimi saya pesan. Dan semuanya sudah siap, ada pemain yang akan pergi dari Arsenal," sambung pemain asal Cile itu.
Namun kemudian kesepakatan itu tak pernah terwujud. Menurut Sanchez, ada dua faktor yang membuatnya gagal pindah ke Manchester City.
Faktor pertama, pelatih Arsenal saat itu Arsene Wenger mengatakan kepada Sanchez, ia tak jadi pindah karena pemain lain yang diincar tak jadi pindah.
Baca Juga:
Alasan Kocak Pep Guardiola yang Tak Mau Erling Haaland Cetak Double Hattrick
Faktor kedua, ada peran dari Jose Mourinho. Ya, Jose Mourinho yang saat itu jadi pelatih Manchester United kemudian membuat Sanchez 'berkhianat' kepada Pep Guardiola.
Sanchez mengatakan bahwa Jose Mourinho menelepon dirinya. Pelatih Portugal itu mengatakan bahwa jersey nomor 7 di United bisa menjadi miliknya.
"Alexis, ini nomor 7 tersedia untuk Anda," kata Sanchez menirukan kata-kata Jose Mourinho.
Baca Juga:
Pep Guardiola Merasa Gagal di Manchester City, Penyebabnya Artis Julia Roberts, Kok Bisa?
Pada akhirnya, Sanchez pindah ke Manchester United dalam kesepakatan pertukaran dengan Henrikh Mkhitaryan. Di Old Trafford, Sanchez mendapat kenaikan gaji sebesar 350ribu poundsterling.
Sayang seribu sayang, putusan untuk pindah ke Manchester United jadi hal buruk bagi karier Sanchez. Ia hanya mencatat 5 gol dari 45 penampilan. Sanchez pun sampai dipinjamkan ke Inter Milan.
Jose Mourinho sempat mengatakan bahwa selama di Manchester United, Alexis Sanchez tidak pernah merasa bahagia.
Baca Juga:
Erling Haaland Lagi Tumpul, Pep Guardiola Pasang Badan
"Saya tidak menyesal ke Manchester United. Hal-hal terjadi karena suatu alasan. (Meski) saya sebenarnya ingin pergi ke Manchester City," ungkap Sanchez.
Berita Terkait
-
Ini Nilai Biaya Gila jika Manchester United Benar-Benar Ingin Singkirkan Pelatih Ten Hag
-
Link Live Streaming Resmi dan Jadwal Semifinal Piala FA: Man United Jumpa Klub Divisi 2 Usai Duel Gila vs Liverpool
-
VAR Selamatkan Setan Merah dan Gol Telat Casemiro Bikin Manchester United Harus Ladeni Liverpool
-
Erik ten Hag Dipastikan Terusir, Ini 3 Kandidat Pelatih Manchester United, Zinedine Zidane Paling Dijagokan
-
M Salah di Posisi 4, Ini 20 Pemain Teratas dengan Dua Digit Gol dan Assist
-
Roberto Mancini Menjadi Pelatih Termahal di Piala Asia 2023, Mengalahkan Bayaran Pep Guardiola di Manchester City
-
Real Madrid dan Man City Bersaing Dapatkan Jasa Penguasa Si Jalak Harupat sebagai Rekrutan Anyar
-
Manchester United Makin Terpuruk, Erik Ten Hag Tenggelamkan Setan Merah di Neraka Liga Inggris?
-
Ruh Setan Merah Benar-Benar Mati, Manchester United Lawan Tim Papan Bawah Saja Kalah
-
Pengalaman Thomas Doll Berhadapan Dengan Erik ten Hag dan Jurgen Klopp, Doll Punya Catatan Bagus
Terkini
-
Beda Nasib Pemain Naturalisasi Timnas Indonesia di Belanda, Cuma Satu yang Promosi ke Tim Utama
-
Kabar Pemain Abroad Timnas Indonesia: Elkan Baggott Berpeluang Batal Dipinjamkan, Rafael Struick Masuk Tim Utama
-
Hasil Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia: Indonesia vs Brunei Darussalam, Singapura vs Guam
-
Cetak Brace, Pemain Keturunan Jawa Bawa Chelsea Menang 5-0 atas Wrexham AFC
-
Pesan Striker Timnas Indonesia U-19 Jelang Hadapi Thailand di Semifinal Piala AFF U-19 Wanita 2023
-
Beda Nasib dengan Asnawi Mangkualam, Striker Vietnam Sulit Bersinar di Kampung Halaman Shin Tae-yong
-
Pujian Selangit Eks Pelatih Timnas untuk Jebolan Garuda Select yang Cetak Gol Debut di BRI Liga 1
-
Klub Eropa Umumkan Lepas Bek Jebolan Timnas Indonesia U-20, Keadaan Keluarga Jadi Alasan
-
Thomas Doll Awalnya Ngira Indonesia Biasa Saja, Ternyata Banyak Talenta yang Layak Main di Liga Jerman
-
Disindir Netizen dengan Sebutan Pelatih Tarkam, Bima Sakti: Saya Tidak Baper