Gagah Radhitya Widiaseno
Timnas Indonesia saat melibas Burundi 3-1 di Stadion Patriot Candrabhaga, Sabtu (25/3/2023) (PSSI)

Gol.bolatimes.com - Ranking FIFA Timnas Indonesia langsung melesat usai melibas Burundi 3-1 pada laga uji coba yang digelar di Stadion Patriot Candrabhaga, Sabtu (25/3/2023).

Timnas Indonesia meraih hasil positif saat menjalani laga FIFA Matchday Maret 2023 dengan melibas Burundi dengan skor 3-1.

Ketiga gol Indonesia dicetak oleh Yakob Sayuri, Dendy Sulistyawan, dan Rizky Ridho. Sementara gol Burundi dicetak oleh Niyongabire Pacifique di babak kedua.

Baca Juga:
Media Israel Sebut FIFA Bakal Gantikan Indonesia sebagai Tuan Rumah Piala Dunia U-20

Kemenangan telak Timnas Indonesia atas Burundi ini ternyata mampu membuat ranking FIFA melesat naik. Dilansir dari laman Football-ranking.com, skuad Garuda kini naik satu peringkat dari posisi 151 ke 150.

Kemenangan atas Burundi membuat Timnas Indonesia mendapatkan tambahan 5,39 poin. Dengan tambahan ini, skuad asuhan Shin Tae-yong mengoleksi 1.045,91.

Lalu, negara mana yang digeser oleh Timnas Indonesia di ranking FIFA?

Baca Juga:
Israel Klaim FIFA Resmi Batalkan Drawing Piala Dunia U-20 Indonesia

Usut punya usut, ternyata Bostwana yang digusur Timnas Indonesia di ranking FIFA. Botswana mengalami kekalahan atas Guinea Ekuatorial di laga Kualifikasi Piala Afrika 2023 dengan skor 0-2.

Kekalahan itu membuat Bostwana kehilangan 8,75 poin. Alhasil, Bostwana turun dua anak tangga dari peringkat 149 ke 151 dunia dengan koleksi 1,045.68 poin.

Timnas Indonesia berpeluang menambah poin lagi di ranking FIFA. Mereka harus kembali mengalahkan Burundi pada laga kedua FIFA Matchday Maret 2023 yang akan digelar pada Selasa (28/3/2023).

Baca Juga:
Dibantai saat Bersama Timnas Indonesia U-20, Justin Hubner Pamer Kemenangan 2-1 Belanda atas Prancis

Mampukah Timnas Indonesia meraih kemenangan kembali atas Burundi pada Selasa depan?