Gol.bolatimes.com - Garuda Select jilid 5 menorehkan catatan mentereng dalam lima pertemuan terakhir lawan tim Inggris. Nabil Asyura memimpin daftar top skor.
Sejauh ini, skuad Garuda Select menyapu bersih kemenangan dari lima pertandingan yang dilakoni sejak akhir Februari hingga Maret 2023.
Salah satu kemenangan terbesar yang diraih Garuda Select yakni ketika berhadapan dengan Huddersfield. Nabil Asyura dan kolega menang enam gol tanpa balas pada laga tersebut.
Baca Juga:
Sampaikan Surat Resmi FIFA, Erick Thohir Dapat Dua Instruksi dari Presiden Jokowi
Sementara yang terbaru, Garuda Select mampu membungkam AFC Bournemouth dengan skor 2-0 pada Rabu (29/3/2023) malam WIB.
Total Garuda Select mencetak 15 gol dan kebobolan lima gol dari lima laga terakhir. Sepanjang pertandingan tersebut, setidaknya ada empat pemain Garuda Select.
Siapa saja mereka? Berikut ulasannya.
Baca Juga:
Sudah Bertemu, Ketum PSSI Ungkap Pesan Presiden Jokowi usai Indonesia Dicoret FIFA
1. Nabil Asyura
Nabil Asyura menjadi pemain paling produktif dalam lima pertandingan Garuda Select lawan tim Inggris. Eks Timnas Indonesia U-16 itu total mengoleksi empat gol.
Pada laga kontra Gillingham, Nabil Asyura mengemas dua gol. Adapun dua gol lainnya dicetak Nabil ketika Garuda Select menghadapi Queens Park Rangers dan Huddersfield.
Baca Juga:
Punya Nama Besar, Berikut 4 Pelatih yang Jadi Korban Pemecatan pada Maret 2023
2. Raihan Utama
Mesin gol Garuda Select jilid 5 selanjutnya adalah Raihan Utama. Pemain pelapis itu total telah mengoleksi dua gol.
Gol pertama Raihan Utama terjadi saat pertandingan lawan Blackburn Rovers, adapun gol kedua dicetak ketika mengalahkan Bournemouth.
Baca Juga:
Menilik Kans Indonesia Terhindar dari Sanksi FIFA, Apakah Bisa Tetap Aman?
Christian Mazzara juga masuk daftar top skor Garuda Select. Sama seperti Raihan, dia juga mengemas dua gol dari lima laga terakhir.
Gelandang serang jebolan Como 1907 itu mencetak gol ketika laga Garuda Select kontra Blackburn Rovers U-18 dan Huddersfield.
Garuda Select meraih kemenangan berkat kontribusi Muhammad Ragil. Striker berpostur 185 cm ini tercatat mengoleksi dua gol dari lima laga.
Kedua gol itu dipersembahkan Muhammad Ragil dalam dua pertandingan beruntun saat lawan Huddersfield dan Bournemouth.
Berita Terkait
-
3 Pemain Timnas Indonesia U-23 yang Paling Jadi Sorotan di Piala AFF U-23, Ada Muhammad Ragil
-
3 Fakta Muhammad Ragil, Striker Timnas Indonesia U-23 yang Disorot saat Lawan Malaysia dan Timor Leste
-
Punya Pengalaman di Eropa, Striker Muda 185 Cm Siap Rebut Posisi Utama di Timnas Indonesia U-23
-
Lagil Gacor di Klub, Berikut Statistik Apik 5 Pemain Baru Timnas Indonesia U-23 Proyeksi Piala AFF U-23 2023
-
5 Wajah Baru yang Dipanggil Shin Tae-yong ke Timnas Indonesia U-23, Ada Eks Striker Garuda Select
-
Moncer, Jebolan Garuda Select Resmi Dapat Kontrak Profesional dari Klub Italia
-
Belum Pernah Bela Garuda, 5 Pemain Muda Liga 1 yang Bisa Dipanggil STY ke Timnas Indonesia U-23
-
Amunisi Lini Depan, 3 Alasan Muhammad Ragil Gemilang Bersama Timnas Indonesia U-23
-
Meski Punya Saingan Berat, Bek Jebolan Garuda Select Pede Masuk Skuad Utama Timnas Indonesia U-17
-
Striker Jebolan Garuda Select Dipanggil ke Timnas Indonesia U-23, Jadi Andalan STY di Piala AFF U-23 2023?
Tag
Terkini
-
Beda Nasib Pemain Naturalisasi Timnas Indonesia di Belanda, Cuma Satu yang Promosi ke Tim Utama
-
Kabar Pemain Abroad Timnas Indonesia: Elkan Baggott Berpeluang Batal Dipinjamkan, Rafael Struick Masuk Tim Utama
-
Hasil Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia: Indonesia vs Brunei Darussalam, Singapura vs Guam
-
Cetak Brace, Pemain Keturunan Jawa Bawa Chelsea Menang 5-0 atas Wrexham AFC
-
Pesan Striker Timnas Indonesia U-19 Jelang Hadapi Thailand di Semifinal Piala AFF U-19 Wanita 2023
-
Beda Nasib dengan Asnawi Mangkualam, Striker Vietnam Sulit Bersinar di Kampung Halaman Shin Tae-yong
-
Pujian Selangit Eks Pelatih Timnas untuk Jebolan Garuda Select yang Cetak Gol Debut di BRI Liga 1
-
Klub Eropa Umumkan Lepas Bek Jebolan Timnas Indonesia U-20, Keadaan Keluarga Jadi Alasan
-
Thomas Doll Awalnya Ngira Indonesia Biasa Saja, Ternyata Banyak Talenta yang Layak Main di Liga Jerman
-
Disindir Netizen dengan Sebutan Pelatih Tarkam, Bima Sakti: Saya Tidak Baper