Gagah Radhitya Widiaseno
Pelatih PSM Makassar Bernardo Tavares. (dok.LIB)

Gol.bolatimes.com - PSM Makassar akhirnya resmi dinobatkan sebagai juara BRI Liga 1 2022/2023. Pelatih PSM Makassar, Bernardo Tavares mengaku cukup senang dengan capaian ini.

Ia bersyukur bisa membawa skuad berjuluk Juku Eja ini meraih juara BRI Liga 1 2022/2023.

Ternyata dibalik kesuksesan ini, bagi pelatih asal Portugal ada andil dari para suporter.

Baca Juga:
Pemanasan SEA Games 2023, Timnas Basket Indonesia Bungkam Klub Australia

“Saya ingin berterima kasih kepada suporter kita bukan hanya hari ini tapi sepanjang musim mendukung kita melakukan perjalanan Makassar ke Parepare,” ujar Bernardo Tavares dilansir dari laman resmi LIB.

Bukan cuma di kandang, para suporter PSM Makassar pun kerap memberikan dukungan langsung ketika Juku Eja melakoni laga tandang.

Oleh karena itu, Tavares pun merasa sangat bersyukur atas dukungan luar bisa yang telah diberikan.

Baca Juga:
Baru Menang Lawan Lebanon, Media Vietnam Sebut Timnas Indonesia U-22 Dalam Bahaya Jelang SEA Games 2023

“Dan kembali juga suporter yang mendukung kita pada laga away. Saya ucapkan terima kasih sebesar-besarnya pada suporter,” pungkas pelatih asal Portugal tersebut.

PSM Makassar pun sukses mengumpulkan 75 poin dengan rincian 22 kemenangan, sembilan hasil imbang, dan tiga kekalahan.

Ini menjadi penantian lama setelah 23 tahun puasa gelar dan kini waktunya berbuka.

Baca Juga:
Perkuat Lini Belakang, Persija Jakarta Rekrut Jebolan Liga 2 Akbar Arjunsyah