Gol.bolatimes.com - Timnas Indonesia U-22 berhasil kandaskan Vietnam di semifinal SEA Games 2023. Shin Tae-yong memiliki peran atas kemenangan Timnas Indonesia U-22 ini?
Pada babak semifinal SEA Games 2023 yang digelar Sabtu (13/5/2023) sore WIB, Timnas Indonesia U-22 meraih kemenangan dramatis atas Vietnam.
Skuad asuhan Indra Sjafri ini menang dengan skor 3-2 pada laga yang digelar di Stadion Olympic, Phnom Penh, Kamboja, Sabtu malam.
Gol-gol kemenangan Garuda Muda dipersembahkan oleh Komang Tri (9'), Muhammad Ferrari (53') dan Muhammad Taufany (90'+5). Sedangkan gol Vietnam berasal dari Nguyen Duc Phu (35') dan gol bunuh diri Bahas Kaffa (78').
Kemenangan ini membuat Timnas Indonesia U-22 melaju ke final dan akan bertemu dengan Thailand.
Di balik kemenangan skuad Garuda Muda ini, ternyata ada momen spesial dimana kehadiran Shin Tae-yong.
Baca Juga:
Pelajari Regulasi SEA Games 2023, Pratama Arhan Bisa Tampil Lawan Thailand di Final?
Ia terciduk kamera datang dan menyaksikan laga Timnas Indonesia U-22 vs Vietnam. Bahkan pelatih asal Korea Selatan tersebut juga kepergok ngobrol dengan Indra Sjafri di tribun penonton.
Hal ini terungkap dalam sebuah unggahan akun Twitter @UpdateBolabola. Dalam unggahan tersebut, terlihat Shin Tae-yong ngibrol dengan Indra Sjafri.
Tidak diketahui apakah yang mereka omongkan pada obrolan tersebut. Namun, ramai mendapat reaksi netizen.
"Mereka berdua sekarang udah saling respect dan dukung, tapi entah kenapa banyak orang di luar sana yg saling adu mereka berdua, menang dikit langsung minta diganti nanti kalau gak sesuai harapan langsung hujat. Udahlah yg diluar sana saling respect dan dukung siapapun pelatihnya," tulis netizen.
"Pelatihnya saling tuker pikiran, supporternya mendang mending," tulis netizen lainnya.
"Sty juga berperan potong generasi yg membuat mature nya ridho, marsel, witan, arho, sehingga bisa jadi pondasi timnas meskipun masih belia. Timnas sea games ini bisa lebih kuat mental dan pengalaman karena sering turun sebagai pemain timnas senior di FMD / AFF," timpal netizen lainnya.
Di final Timnas Indonesia U-22 akan menghadapi Thailand yang mengalahkan Myanmar dengan skor 3-0. Partai final akan digelar pada Selasa, 16 Mei 2023
Berita Terkait
-
Indra Sjafri Manfaatkan Turnamen di Korea Selatan untuk Uji Pemain Baru
-
Shin Tae-yong Dioperasi 6 Jam, Berat Badan Turun 5 Kg
-
Hasil Timnas Indonesia U-16 vs Vietnam, Garuda Muda Pesta Besar!
-
Dilatih Indra Sjafri, Timnas Indonesia U-19 Kalah dari Tim PON Sumut
-
Erick Thohir Senang Shin Tae-yong Resmi Perpanjang Kontrak hingga 2027
-
Resmi! Shin Tae-yong Perpanjang Kontrak dengan Timnas Indonesia Sampai 2027
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Erick Thohir Izinkan Shin Tae-yong Kembali Latih Korea Selatan
-
Tanpa Ampun! Vietnam Permalukan Brunei 15-0 di Laga Perdana Piala AFF U-16 2024
-
Pemain Naturalisasi Timnas Indonesia Seharga Rp1,3 M Bakal Menjadi Amunisi Baru Shin Tae Yong di Laga Kontra Irak
Terkini
-
Beda Nasib Pemain Naturalisasi Timnas Indonesia di Belanda, Cuma Satu yang Promosi ke Tim Utama
-
Kabar Pemain Abroad Timnas Indonesia: Elkan Baggott Berpeluang Batal Dipinjamkan, Rafael Struick Masuk Tim Utama
-
Hasil Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia: Indonesia vs Brunei Darussalam, Singapura vs Guam
-
Cetak Brace, Pemain Keturunan Jawa Bawa Chelsea Menang 5-0 atas Wrexham AFC
-
Pesan Striker Timnas Indonesia U-19 Jelang Hadapi Thailand di Semifinal Piala AFF U-19 Wanita 2023
-
Beda Nasib dengan Asnawi Mangkualam, Striker Vietnam Sulit Bersinar di Kampung Halaman Shin Tae-yong
-
Pujian Selangit Eks Pelatih Timnas untuk Jebolan Garuda Select yang Cetak Gol Debut di BRI Liga 1
-
Klub Eropa Umumkan Lepas Bek Jebolan Timnas Indonesia U-20, Keadaan Keluarga Jadi Alasan
-
Thomas Doll Awalnya Ngira Indonesia Biasa Saja, Ternyata Banyak Talenta yang Layak Main di Liga Jerman
-
Disindir Netizen dengan Sebutan Pelatih Tarkam, Bima Sakti: Saya Tidak Baper