Gol.bolatimes.com - Timnas Indonesia akan menghadapi Argentina di FIFA Matchday Juni 2023 mendatang. Performa Jordi Amat untuk menjaga Lionel Messi dinantikan oleh media Malaysia.
Argentina sudah mengumumkan kabar bahwa La Albicelesta bakal menghadapi timnas Indonesia 19 Juni 2023. Kendati begitu, kabar ini belum berani dikonfirmasi PSSI.
Akan tetapi, informasi Argentina akan melawan skuad Garuda sudah beredar luas. Bahkan media Malaysia turut memberikan sorotan.
Baca Juga:
Sabet Emas SEA Games 2023, Striker Timnas Indonesia U-22 Dapat Hadiah Sepeda Motor
Menurut mereka, melawan tim Tango akan jadi pengalaman berharga bagi anak asuh Shin Tae-yong. Apalagi status Lionel Messi dkk merupakan juara Piala Dunia 2022.
Bukan hanya itu, potensi duel Jordi Amat dan Lionel Messi juga menjadi sorotan. Media Malaysia menyebutkan bahwa bek berusia 31 tahun punya pengalaman melawan La Pulga di La Liga Spanyol.
Jordi Amat sendiri memang sempat membela Espanyol dan Rayo Vallecano. Tentu performa bek berdarah Indonesia ini bakal diandalkan Shin Tae-yong di lini belakang skuad Garuda.
Baca Juga:
Ngenes, Pemain Thailand Diskors 6 Bulan dan Dipotong Gaji usai Ribut dengan Timnas Indonesia U-22
"Pengalaman Jordi Amat ditagih Indonesia untuk menjaga Lionel Messi. Ia pernah berhadapan dengan bintang Argentina ketika sama-sama masih bermain di La Liga," tulis semuanyabola.com disadur Rabu (24/5/2023).
"Sebelum bermain di JDT, Jordi sudah memulai karier di Spanyol. Ia punya banyak pengalaman di La Liga, pasti dirinya akan jadi sosok penting di tim asuhan Shin Tae-yong," imbuh laporan tersebut.
Walau begitu, Jordi Amat dianggap tak bisa fokus ke satu pemain saja ketika bertanding lawan Argentina. Sebab, La Albiceleste punya pemain bagus seperti Alexis Mac Allister, Julain Alvarez, Lautaro Martinez, hingga Angel Di Maria.
Berita Terkait
-
Shin Tae-yong Legowo Dipecat dari Timnas Indonesia
-
Ultras Garuda Ke Patrick Kluivert: Kami Butuh Pembuktian!
-
Shin Tae-yong ke Nova Arianto: Tolong Jaga Pemain Lokal Kita
-
8 Komentar Menarik Shin Tae-yong Selama Lima Tahun Melatih Timnas Indonesia
-
Pemain LOSC Lille Mitchel Bakker Dilaporkan Keturunan Maluku, PSSI Bergerak
-
Erick Thohir Ingin Timnas Indonesia Konsisten Lolos ke Piala Dunia
-
Marselino Ferdinan Minta Maaf Gagal Lolos Fase Grup Piala AFF 2024
-
Erick Thohir: Lawan Filipina Harus Menang!
-
Komentar Shin Tae-yong usai Sukses Kalahkan Myanmar, Mainkan 8 Debutan
-
Tiket Timnas Indonesia Ludes Terjual, Erick Thohir: Alhamdulillah
Terkini
-
Beda Nasib Pemain Naturalisasi Timnas Indonesia di Belanda, Cuma Satu yang Promosi ke Tim Utama
-
Kabar Pemain Abroad Timnas Indonesia: Elkan Baggott Berpeluang Batal Dipinjamkan, Rafael Struick Masuk Tim Utama
-
Hasil Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia: Indonesia vs Brunei Darussalam, Singapura vs Guam
-
Cetak Brace, Pemain Keturunan Jawa Bawa Chelsea Menang 5-0 atas Wrexham AFC
-
Pesan Striker Timnas Indonesia U-19 Jelang Hadapi Thailand di Semifinal Piala AFF U-19 Wanita 2023
-
Beda Nasib dengan Asnawi Mangkualam, Striker Vietnam Sulit Bersinar di Kampung Halaman Shin Tae-yong
-
Pujian Selangit Eks Pelatih Timnas untuk Jebolan Garuda Select yang Cetak Gol Debut di BRI Liga 1
-
Klub Eropa Umumkan Lepas Bek Jebolan Timnas Indonesia U-20, Keadaan Keluarga Jadi Alasan
-
Thomas Doll Awalnya Ngira Indonesia Biasa Saja, Ternyata Banyak Talenta yang Layak Main di Liga Jerman
-
Disindir Netizen dengan Sebutan Pelatih Tarkam, Bima Sakti: Saya Tidak Baper