Arif Budi Setyanto
Pemain Garuda Select, Younes Ibrahim direkrut Brighton. (Instagram/programgarudaselect)

Gol.bolatimes.com - Salah satu pemain Garuda Slect, Younes Ibrahim resmi dikontrak oleh klub Liga Inggris, Brighton and Hove Albion. Namun, netizen tanah air tampak sinis karena ia bukan dari Indonesia.

Kabar Younes Ibrahim dikontrak oleh Brighton dibagikan langsung oleh Instagram resmi Garuda Select. Ia mendapatkan kontrak akademi usai melakoni trial bersama tim berjulu The Seagulls ini.

Nah, Younes Ibrahim sendiri merupakan pemain asal Australia dan baru berusia 15 tahun. Meski lahir di negeri Kanguru, ia besar dan tumbuh di Inggris.

Baca Juga:
Jelang Lawan Timnas Indonesia di FIFA Matchday, Wonderkid Argentina Ungkap Kesedihan

Younes Ibrahim pindah ke Inggris pada 2017 lalu, atau saat usianya baru 9 tahun. Saat pertama tiba di negara ini, ia bergabung akademi tim promosi Liga Inggris, yakni Luton Town.

Di Luton, Younes Ibrahim mampu membuktikan talentanya yang membuatnya direkrut oleh akademi Chelsea atau biasa disebut Cobham.

Tapi kiprahnya di akademi Chelsea tak berlangsung lama. Younes Ibrahim kemudian dirilis sehingga ia melanjutkan pelatihannya di Garuda Select di bawah komando Dennis Wise.

Baca Juga:
Gadis Kamboja Mengaku Segera Berkunjung ke Indonesia, Dukung Marselino Ferdinan Lawan Argentina?

Saat bergabung Garuda Select, Younes Ibrahim yang baru berusia 14 tahun. Dirinya pun mudah dikenali karena posturnya yang mungil ketimbang rekan-rekannya.

Meski punya tubuh mungil, pemain yang berposisi sebagai gelandang ini mengakui bahwa gaya bermainnya tak mengandalkan kecepatan atau kekuatan fisik, melainkan permainan teknik.

Mengetahui bukan pemain Indonesia yang direkrut oleh tim Inggris, netizen tampak memberikan komentar kekecewaan di unggahan Garuda Select.

Baca Juga:
Jelang Timnas Indonesia vs Argentina, Jordi Amat Banggakan Momen Ketika Imbangi Lionel Messi

"Kenapa bukan pemain Indonesia yang direkrut," komentar er.w***

"Padahal ini pemain biasa saja masuk Brighton," tulis lil***

"Andai peringkat FIFA Indonesia 70 besar pasti ada alumni Garuda Select yang keterima di Akademi Inggris," seru mhm***

Baca Juga:
Santai Tak Dipanggil Shin Tae-yong Lawan Argentina, Alfeandra Dewangga Pilih Liburan di Pantai

"Lah pemain asli Indonesia malah nggak dilirik hmm," timpal rahm***