Husna Rahmayunita
Sesi latihan Timnas Indonesia. (Dok. PSSI)

Gol.bolatimes.com - Timnas Indonesia bakal mengarungi babak pertama Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia. Namun, hingga kini belum diketahui lawan Skuad Garuda.

Pembagian pot undian Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia sudah mulai tersebar. Skuad Garuda menghuni Pot 4, berdasarkan ranking FIFA.

Berdasarkan informasi yang dilansir dari akun Twitter @FootyRangkings, terdapat empat pot yang dibagi pada babak undian alias drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.

Baca Juga:
Pemain Argentina Heran dengan Makanan Pemain Indonesia, Makan Ayam Goreng Sebelum Tanding dan Pizza Jeda Babak

Pot 1 diisi negara-negara elite di Asia seperti Jepang, Iran, Australia, Korea Selatan, hingga Uni Emirat Arab. Lalu, Pot 2 dihuni Uzbekistan, China, Yordania, Bahrain, Suriah, Vietnam, dan India.

Sementara itu, Pot 3 berisi Lebanon, Tajikistan, Thailand, Filipina, Korea Utara, Malaysia, hingga Hong Kong. Adapun Pot 4 ada Timnas Indonesia, Taiwan, Maladewa, Yaman, Afghanistan, Singapura, Myanmar, hingga Kamboja.

Karena statusnya sebagai tim terbawah dalam pembagian pot undian Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia ini, Timnas Indonesia harus berjuang lewat babak pertama.

Baca Juga:
Profil Joselu, Striker Baru Real Madrid yang Usianya Sudah 33 Tahun

Skuad Merah Putih akan berduel terlebih dahulu melawan negara-negara Asia yang tergabung pada pot unseeded dalam format home and away atau kandang tandang.

Beberapa lawan yang berpotensi dihadapi Timnas Indonesia pada babak pertama Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia ialah Macau, Mongolia, Bhutan, Laos, Brunei Darussalam, Bangladesh, Timor Leste, Pakistan, Guam, Sri Lanka, dan Kepulauan Mariana Utara.

Mengutip Yoursay.id, bila merunut pada jadwal yang dirilis oleh induk sepak bola Asia, AFC maka Timnas Indonesia akan memainkan laga pertama pada tanggal 12 Oktober 2023, sementara laga kedua akan dimainkan lima hari berselang, tepatnya pada tanggal 17 Oktober 2023.

Baca Juga:
Dihubungi Erick Thohir, Portugal Siap Uji Coba Lawan Timnas Indonesia

Andai menang di babak pertama, Timnas Indonesia akan lolos ke babak kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia. Skuad Garuda pun ditunggu tim peringkat 1-25 Asia yang lolos otomatis ke babak kedua kualifikasi.