Skenario Timnas Indonesia Lolos ke Semifinal Piala AFF 2022, Cuma Butuh Hasil Imbang Saja

Ini dia skenario Timnas Indonesia bisa lolos ke semifinal Piala AFF 2022.

Gagah Radhitya Widiaseno | BolaTimes.com
Kamis, 29 Desember 2022 | 20:21 WIB
Penyerang Timnas Indonesia, Egy Maulana Vikri (kiri) melakukan selebrasi usai mencetak gol ke gawang Kamboja di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Jumat (23/12/2022) sore. [dok. PSSI]

Penyerang Timnas Indonesia, Egy Maulana Vikri (kiri) melakukan selebrasi usai mencetak gol ke gawang Kamboja di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Jumat (23/12/2022) sore. [dok. PSSI]

Gol.bolatimes.com - Begini skenario Timnas Indonesia lolos ke semifinal Piala AFF 2022. Hasil imbang sudah cukup untuk rebut tiket semifinal.

Timnas Indonesia baru saja menyelesaikan pertandingan ketiga grup A Piala AFF 2022. Mereka hanya bisa bermain imbang 1-1 melawan Thailand di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Kamis (29/12/2022).

Timnas Indonesia unggul lebih dulu pada menit ke-50 melalui tendangan penalti yang dieksekusi Marc Klok.

Baca Juga: Timnas Indonesia Ditahan Imbang Thailand di Piala AFF 2022, Netizen Kasihan dengan Shin Tae-yong

Tak berselang lama, skuad Gajah Perang mampu membalas 29 menit kemudian lewat tendangan Sarach Yooyen dari luar kotak penalti.

Hasil imbang ini tidak mengubah posisi klasemen kedua tim di grup A Piala AFF 2022. Thailand berada di posisi puncak, sedangkan Timnas Indonesia ada di peringkat kedua dengan sama-sama mengoleksi tujuh poin.

Sementara itu di pertandingan lain, Kamboja berhasil menggilas Brunei dengan skor 5-1. Kamboja kini berada di urutan ketiga dengan torehan 6 poin.

Baca Juga: Dituding Khianati Iwan Bule, Begini Tanggapan Sekjen PSSI

Berdasarkan hasil pertandingan tersebut, maka saat ini hanya tersisa tiga tim yang berpeluang lolos ke semifinal (Thailand, Indonesia, Kamboja).

Lalu bagaimana skenario Timnas Indonesia untuk bisa lolos ke semifinal?

Berikut beberapa skenario yang bisa mengantarkan Timnas Indonesia ke semifinal Piala AFF 2022.

Baca Juga: Piala AFF 2022: Cuma Imbang, Timnas Indonesia Gagal Gusur Thailand

Thailand vs Kamboja: Thailand menang
Filipina vs Indonesia: Indonesia menang
Keterangan:
- Thailand dan Indonesia lolos ke semifinal
- Juara grup akan ditentukan berdasarkan urutan selisih gol, jumlah memasukkan dll


Thailand vs Kamboja: Thailand menang/imbang
Filipina vs Indonesia: Imbang
Keterangan:
- Thailand lolos sebagai juara grup
- Indonesia lolos sebagai runner-up

Thailand vs Kamboja: Imbang
Filipina vs Indonesia: Indonesia menang
Keterangan:
- Indonesia lolos sebagai juara grup
- Thailand lolos sebagai runner-up

Thailand vs Kamboja: Kamboja menang
Filipina vs Indonesia: Indonesia menang
Keterangan:
- Indonesia lolos sebagai juara grup
- Kamboja lolos sebagai runner-up

Thailand vs Kamboja: Kamboja menang
Filipina vs Indonesia: Imbang
Keterangan:
- Kamboja lolos sebagai juara grup
- Indonesia lolos sebagai runner-up

Thailand vs Kamboja: Imbang
Filipina vs Indonesia: Filipina menang
Keterangan:
- Thailand lolos sebagai juara grup
- Indonesia lolos sebagai runner-up, dengan catatan tidak kalah lebih dari tiga gol

Thailand vs Kamboja: Kamboja menang
Filipina vs Indonesia: Filipina menang
Keterangan:
- Kamboja lolos sebagai juara grup
- Indonesia lolos sebagai runner-up, dengan catatan Thailand menelan kekalahan lebih besar

Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Dua pemain naturalisasi Timnas Indonesia punya jalan berbeda.

indonesia | 14:20 WIB

Inilah hasil drawing babak pertama Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.

indonesia | 13:59 WIB

Ian Maatsen bawa Chelsea menang telak.

indonesia | 11:13 WIB

Penyerang Timnas Putri Indonesia U-19 ingin skuadnya lakukan ini.

indonesia | 15:06 WIB

Striker jebolan Garuda Select disanjung mantan pelatih Timnas Indonesia.

indonesia | 13:23 WIB

Anak asuh Shin Tae-yong di Timnas Indonesia U-20 dilepas oleh klubnya di Eropa

indonesia | 09:07 WIB

Thomas Doll menilai ada sejumlah pemain Indonesia yang layak bermain di Liga Jerman

indonesia | 08:17 WIB

Bima Sakti tidak baper usai disindir netizen dengan sebutan pelatih tarkam.

indonesia | 20:45 WIB
Tampilkan lebih banyak