Hentikan Tren Buruk 26 Tahun Lawan Timnas Indonesia, Park Hang-seo Sanjung Habis Pemain Vietnam

Di final Piala AFF 2022, Vietnam akan menghadapi laga final melawan pemenang dari semifinal lainnya yang mempertemukan Malaysia dan Thailand.

Ronald Seger Prabowo | BolaTimes.com
Selasa, 10 Januari 2023 | 08:25 WIB
Ekspresi pelatih Vietnam Park Hang-seo di pertandingan babak semifinal leg pertama Piala AFF 2022 melawan Timnas Indonesia di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jumat 6 Januari 2022.

Ekspresi pelatih Vietnam Park Hang-seo di pertandingan babak semifinal leg pertama Piala AFF 2022 melawan Timnas Indonesia di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jumat 6 Januari 2022.

Gol.bolatimes.com - Vietnam mengalahkan Timnas Indonesia 2-0 dalam laga leg kedua semifinal Piala AFF 2022 di Stadion Nasional My Dinh, Hanoi, Senin (9/1/2023) malam WIB.

Kemenangan itu tak hanya mengantarkan skuad asuhan Park Hang-seo melaju ke final dengan keunggulan agregat 2-0.

Melainkan juga menghentikan tren buruk selama 26 tahun tak pernah menang dengan Timnas Indonesia di Piala AFF.

Baca Juga: Shin Tae-yong Sindir Permainan Kasar Doan Van Hau, Park Hang-seo Ogah Komentar

Kemenangan terakhir timnas Vietnam atas Indonesia di Piala AFF, sebelum edisi 2022, terjadi di Piala AFF 1996. Ketika itu, Vietnam menaklukkan Indonesia dengan skor 3-2.

Tak pelak, hasil positif itu membuat Park Hang-seo tak henti-hentinya memberikan pujian ke anak asuhnya.

"Sebelum pertandingan, saya mengatakan kepada para pemain untuk memenangkan laga agar generasi baru Vietnam tidak lagi terbebani dengan hal itu," ujar Park dilansir dari ANTARA, Selasa (10/1/2023).

Baca Juga: Bukan di Liga Arab, Debut Cristiano Ronaldo Bersama Al-Nassr Justru Hadapi Lionel Messi dan Mbappe

Bagi Park Hang-seo, itu menjadi final keduanya di Piala AFF sejak menangani timnas Vietnam pada tahun 2017. Dia pun berpotensi kembali membawa Vietnam juara seperti yang dilakukannya tahun 2018.

Terkait hal tersebut, Park mengapresiasi kinerja anak-anak asuhnya yang selalu berupaya keras saat berlaga di lapangan.

"Performa pemain bagus dan mereka menunjukkan yang terbaik untuk membawa tim ke final," tutur pria berusia 64 tahun itu.

Baca Juga: Doan Van Hau Diprovokasi Shin Tae-yong, Park Hang-seo Buka Suara

Di final Piala AFF 2022, Vietnam akan menghadapi laga final melawan pemenang dari semifinal lainnya yang mempertemukan Malaysia dan Thailand.

Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Dua pemain naturalisasi Timnas Indonesia punya jalan berbeda.

indonesia | 14:20 WIB

Inilah hasil drawing babak pertama Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.

indonesia | 13:59 WIB

Ian Maatsen bawa Chelsea menang telak.

indonesia | 11:13 WIB

Penyerang Timnas Putri Indonesia U-19 ingin skuadnya lakukan ini.

indonesia | 15:06 WIB

Striker jebolan Garuda Select disanjung mantan pelatih Timnas Indonesia.

indonesia | 13:23 WIB

Anak asuh Shin Tae-yong di Timnas Indonesia U-20 dilepas oleh klubnya di Eropa

indonesia | 09:07 WIB

Thomas Doll menilai ada sejumlah pemain Indonesia yang layak bermain di Liga Jerman

indonesia | 08:17 WIB

Bima Sakti tidak baper usai disindir netizen dengan sebutan pelatih tarkam.

indonesia | 20:45 WIB
Tampilkan lebih banyak