Sebentar Lagi Resmi jadi WNI, Ini Jadwal Debut Shayne Pattynama bersama Timnas Indonesia

Shayne Pattynama merupakan satu dari calon pemain naturalisasi yang proses pemberkasannya memakan waktu lama.

Muhammad Ilham Baktora | BolaTimes.com
Senin, 23 Januari 2023 | 19:13 WIB
Shayne Pattynama. (Dok. PSSI)

Shayne Pattynama. (Dok. PSSI)

Gol.bolatimes.com - Calon pemain naturalisasi, Shayne Pattynama sebentar lagi akan menyandang status sebagai WNI. Pemain Viking FK ini dilaporkan telah berangkat ke Indonesia dari Amsterdam.

Senin (23/1/2023), pemain 24 tahun ini seharusnya sudah tiba di Indonesia. Shayne dijadwalkan resmi menjadi WNI pada Selasa (24/1/2023) pagi.

Memprediksi kapan Shayne Pattynama debut bersama Timnas Indonesia, bisa dibilang dalam waktu dekat ini.

Baca Juga: Besok Disumpah Jadi WNI, Shayne Pattynama OTW ke Indonesia

Timnas Indonesia senior memiliki jadwal pertandingan FIFA Matchday dalam waktu dekat. Dari jadwal yang ada pada 20-28 Maret 2023, skuad Garuda bisa bermain.

Meski begitu, PSSI belum merilis rencana pertandingan tersebut yang terhitung tinggal 2 bulan lagi. Tampaknya Shayne Pattynama harus sedikit bersabar untuk menjalani debutnya bersama skuad Garuda.

Di sisi lain, Indonesia memiliki hajatan besar pada Mei mendatang. Shin Tae-yong harus mempersiapkan anak asuhnya untuk berlaga di Piala Dunia U-20 2023.

Baca Juga: Reaksi Bahagia Shayne Pattynama Segera Ambil Sumpah WNI

Tidak hanya itu, pada Maret 2023, Garuda Muda juga memiliki agenda untuk berlaga di Piala Asia U-20 2023 di Uzbekistan.

Shayne Pattynama termasuk calon pemain naturalisasi yang prosesnya memakan waktu. Saat itu dirinya diproyeksikan bisa membela Timnas Indonesia di Piala AFF 2022.

Namun berkas dan kelengkapan serta waktu yang dijadwalkan terlalu mepet. Hal ini mengurungkan pemain Viking FK ini merapat ke tanah air.

Baca Juga: Shayne Pattynama Sumpah WNI Pekan Depan, Ketum PSSI Dielukan Netizen

Meski demikian, Shin Tae-yong tinggal menunggu hasil besok Selasa. Diharapkan proses naturalisasi dan pembacaan sumpah WNI berjalan lancar pada Selasa pagi besok.

Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Dua pemain naturalisasi Timnas Indonesia punya jalan berbeda.

indonesia | 14:20 WIB

Inilah hasil drawing babak pertama Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.

indonesia | 13:59 WIB

Ian Maatsen bawa Chelsea menang telak.

indonesia | 11:13 WIB

Penyerang Timnas Putri Indonesia U-19 ingin skuadnya lakukan ini.

indonesia | 15:06 WIB

Striker jebolan Garuda Select disanjung mantan pelatih Timnas Indonesia.

indonesia | 13:23 WIB

Anak asuh Shin Tae-yong di Timnas Indonesia U-20 dilepas oleh klubnya di Eropa

indonesia | 09:07 WIB

Thomas Doll menilai ada sejumlah pemain Indonesia yang layak bermain di Liga Jerman

indonesia | 08:17 WIB

Bima Sakti tidak baper usai disindir netizen dengan sebutan pelatih tarkam.

indonesia | 20:45 WIB
Tampilkan lebih banyak