Gol.bolatimes.com - Pelatih timnas Indonesia U-20, Shin Tae-yong secara langsung mengungkapkan agar semua pihak bersatu demi kesuksesan Piala Dunia U-20 2023.
Ajang Piala Dunia U-20 2023 semakin dekat. PSSI bahkan mengadakan acara 100 hari sebelum turnamen antarnegara itu berlangsung.
Via Instagramnya, Shin Tae-yong membagikan momen acara tersebut. Juru taktik asal Korea Selatan ini menyerukan agar semua pihak bersatu dan mendukung timnas Indonesia U-20.
Baca Juga: Line Up Timnas Indonesia U-20 Langganan Shin Tae-yong, Berubah Usai Marselino dan Ronaldo Abroad?
"Acara 100 hari sebelum Piala Dunia U-20. Siapapun tiada yang dapat membuatnya sendiri. Kita semua harus menjadi satu sehingga dapat membuatnya," tulis keterangan postingan Shin Tae-yong.
"Kami memerlukan perhatian, dukungan, dan bantuan besar. Kita harus sukses," tegas pelatih berusia 52 tahun ini.
Wajar Shin Tae-yong menyerukan bantuan karena Piala Dunia U-20 2023 akan menjadi ajang internasional dan menyedot perhatian banyak pihak.
Baca Juga: 3 Pemain Tajikistan dengan Harga Pasar Tertinggi, Calon Lawan Timnas Indonesia di FIFA Matchday
Shin Tae-yong pun menggelar TC jangka panjang demi hasil terbaik. Sayangnya persiapan ini tidak berjalan mulus.
Terjadi beberapa polemik dan kritikan yang dilayangkan terhadap Shin Tae-yong yang menggelar TC jangka panjang untuk timnas Indonesia U-20. Salah satunya polemiknya dengan pelatih Persija Thomas Doll.
Sebab, Shin Tae-yong memanggil sembilan pemain Persija. Di sisi lain, Thomas Doll juga membutuhkan nama tersebut untuk membela klub yang sedang berjuang di BRI Liga 1.
Baca Juga: Legenda Timnas Indonesia Minta Shin Tae-yong Jeli Pilih Pemain dan Taktik di Piala Dunia U-20 2023