Jelang Lawan Timnas Indonesia U-20, Pelatih Suriah U-20 Mengaku Timnya Tertekan

Pelatih Suriah U-20 mengatakan timnya tertekan lawan timnas Indonesia U-20.

Arif Budi Setyanto | BolaTimes.com
Jum'at, 03 Maret 2023 | 17:45 WIB
Pelatih Suriah U-20, Mark Wotte (Youtube/Syrian FA)

Pelatih Suriah U-20, Mark Wotte (Youtube/Syrian FA)

Gol.bolatimes.com - Pelatih Suriah U-20, Mark Wotte mengakui timnya tertekan jelang menghadapi timnas Indonesia U-20 dalam matchday kedua Piala Asia U-20 2023 pada Sabtu (4/3/2023).

Timnas Indonesia U-20 dan Suriah bakal bentrok dalam lanjutan Piala Asia U-20 2023. Kedua tim ini sama-sama meraih hasil minor di laga pertama, sehingga berhasrat mengunci kemenangan.

Di laga pertama, tim asuhan Shin Tae-yong ditumbangkan Irak 0-2. Sedangkan Suriah kalah dari tuan rumah Uzbekistan dengan skor yang sama.

Baca Juga: Media Vietnam Kembali Singgung Masa Depan Shin Tae-yong usai Timnas Indonesia U-20 Dihajar Irak

Nah, kekalahan yang dialami oleh Suriah membuat Mark Wotte mengakui timnya tertekan jelang menghadapi timnas Indonesia U-20. Sebab, ia perlu meraih kemenangan demi menjaga asa lolos dari fase grup.

"Hasil ini menempatkan kami di bawah sedikit tekanan untuk pertandingan kedua (lawan timnas Indonesia U-20_. Kami harus memenangkannya agar tetap sesuai target untuk lolos," ucap Mark Wotte dilansir dari situs resmi AFC, Jumat (3/3/2023).

Di Piala Asia U-20 2023, eks pelatih Southampton itu juga senang dengan atmosfer suporter di Uzbekistan. Ia mengungkapkan hal itu bisa menyemangati timnya.

Baca Juga: Gabung Timnas Indonesia Jadi Momen Favorit Marselino Ferdinan Sejauh Ini

"Kami terbiasa bermain di depan 400-500 suporter. Jadi sangat menyenangkan ketika bermain di depan stadion yang penuh sesak," ucap eks pelatih Southampton itu.

"Kami bersemangat dan senang bermain di stadion yang penuh. Mereka ingin tampil dan saya pikir kebanyakan dari mereka bermain dengan kemampuan terbaik," imbuhnya.

Adapun pertandingan timnas Indonesia U-20 melawan Suriah akan menjadi penentuan tim mana yang bakal terevaluasi atau menjaga asa untuk lolos ke babak selanjutnya Piala Asia U-20 2023.

Baca Juga: FIFA Matchday Maret 2023: Eks Lawan Timnas Indonesia Jajal Kekuatan Juara Piala Dunia 2022

Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Dua pemain naturalisasi Timnas Indonesia punya jalan berbeda.

indonesia | 14:20 WIB

Inilah hasil drawing babak pertama Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.

indonesia | 13:59 WIB

Ian Maatsen bawa Chelsea menang telak.

indonesia | 11:13 WIB

Penyerang Timnas Putri Indonesia U-19 ingin skuadnya lakukan ini.

indonesia | 15:06 WIB

Striker jebolan Garuda Select disanjung mantan pelatih Timnas Indonesia.

indonesia | 13:23 WIB

Anak asuh Shin Tae-yong di Timnas Indonesia U-20 dilepas oleh klubnya di Eropa

indonesia | 09:07 WIB

Thomas Doll menilai ada sejumlah pemain Indonesia yang layak bermain di Liga Jerman

indonesia | 08:17 WIB

Bima Sakti tidak baper usai disindir netizen dengan sebutan pelatih tarkam.

indonesia | 20:45 WIB
Tampilkan lebih banyak