Arif Budi Setyanto
Laga Vietnam vs Malaysia yang kontroversi. (Twitter/@theaseanball)

Gol.bolatimes.com - Keputusan kontroversial terjadi dalam laga lanjutan grup B Piala AFF 2022 antara Vietnam vs Malaysia, Selasa (27/12/2022) di Stadion My Dinh. Wasit dianggap memihak ke tim Golden Star Warriors.

Pertandingan Vietnam vs Malaysia berlangsung sengit sejak menit pertama. Kedua tim ini adalah yang terkuat di grup B Piala AFF 2022.

Akan tetapi, Vietnam berhasil unggul lebih dulu lewat Nguyen Tien Linh. Sayangnya tim asuhan Park Hang-seo harus bermain dengan 10 pemain karena Nguyen Van Toan diusir wasit.

Baca Juga:
Jika Kalah dari Thailand, Ini Syarat Timnas Indonesia untuk bisa Lolos ke Semifinal Piala AFF 2022

Sempat unggul pemain, Malaysia tidak mampu memanfaatkannya. Nyatanya Vietnam bisa menjaga keunggulan mereka.

Nah, petaka datang dari Harimau Malaya ketika menit 60-an. Sebab, salah satu pemainnya Azam Azmi mendapatkan kartu merah dan Vietnam diberi hadiah penalti oleh wasit.

Kendati begitu, keputusan ini sungguh kontroversial. Wasit pemimpin laga yang berasal dari Jepang, Ryuji Sato memberikan hadiah penalti karena pemain Malaysia dianggap menginjak kepala anak asuh Park Hang-seo di luar lapangan.

Baca Juga:
3 Faktor yang Membuat Timnas Indonesia Bisa Bungkam Thailand di Grup A Piala AFF 2022

Maka dari itu, keputusan tersebut dipertanyakan oleh media Malaysia. Mereka menyebutkan bahwa wasit berpihak ke Vietnam karena memberikan kartu merah ke anak asuh Kim Pan-gon.

"Bukti jelas kartu merah Azam Azmi 'tidak sah'" tulis laporan makanbola.com disadur pada Rabu (28/12/2022).

Dalam tayangan ulang yang dibagikan, Azam Azmi coba mengalihkan kakinya yang dipegang Van Hau. Akan tetapi, wasit menangkapnya lain dan berujung pelanggaran kontroversial.

Baca Juga:
3 Pemain Thailand yang Tampil Mengesankan di Piala AFF 2022, Wajib Diwaspadai Timnas Indonesia

Berkat hal itu, Malaysia pun terpuruk atas Vietnam. Harimau Malaya akhirnya tumbang 0-3 berkat tambahan gol dari Quoc Ngoc Hai, dan Nguyen Hoang Duc.