Gagah Radhitya Widiaseno
Elkan Baggott saat tampil di Piala AFF 2020 (PSSI)

Gol.bolatimes.com - Nasib miris dialami ELkan Baggott usai menolak gabung Timnas Indonesia. Ia justru dicela fans Gillingham FC dan kena omel pelatih Neil Harris.

Seperti diketahui, klub Elkan Baggott, Gillingham FC menjamu Sutton United di laga lanjutan League Two 2022/2023. Laga ini digelar di Borough Sports Ground, Sutton pada Jumat (30/12/2022) dini hari WIB.

Pada laga tersebut, skuad berjuluk The Gills harus mengakui kemenangan Sutton United dengan skor 1-2. Elkan Baggott diturnkan pada laga tersebut dan ia menyumbangkan satu gol.

Baca Juga:
Profil Brendan Gan, Bintang Timnas Malaysia yang Divonis Dokter Hidupnya Tersisa 6 Bulan

Sayangnya, satu gol yang dilesakkan bek Timnas Indonesia tersebut masuk ke gawang sendiri. Melihat hal ini pun, pelatih Neil Harris langsung menggantinya di babak kedua dengan Mikael Mandron.

Gillingham FC sempat bangkit dengan menyamakan kedudukan pada menit ke-78 lewat gol Robbie McKenzie.

Namun, Gillingham FC kembali kecolongan saat pertandingan memasuki injury time babak kedua melalui Craig Eastmond.

Baca Juga:
Pelatih Bali United Ungkap 2 Penyebab Mengapa Timnas Indonesia Sulit Kalahkan Thailand

Elkan Baggott melakukan selebrasi mencetak gol (Instagram/elkanbaggott)

Usai laga, Neil Harris pun mengungkapkan rasa kekecewaannya. Ia menyoroti lini belakang Gillingham FC yang rapuh.

"Saya benar-benar kecewa dengan lini belakang tim ini. Saya tidak banyak mengatakan hal ini sepanjang tahun. Tapi ini adalah kebobolan yang sangat buruk, dan kami tidak meresponsnya dengan baik," ujarnya dilansir dari Kent Online.

Bahkan ia juga menyebut kalau fans kecewa dengan permainan Gillingham FC. Mereka meneriaki chant yang menyerang para pemain Gillingham FC.

Baca Juga:
Hasil Piala AFF 2022: Vietnam Ditahan Imbang Singapura, Malaysia Terancam Tersingkir

"Kalian tidak pantas menggunakan jersey itu," ujar chant suporter saat paruh babak pertama.

Neil Harris mengaku kalau cemoohan para fans tersebut menjadi motivasi untuk tim. Sayangnya, ia gagal membawa anak asuhnya keluar sebagai pemenang.

Kekalahan ini membuat Gillingham FC harus berjuang ekstra untuk keluar dari zona degadrasi.

Di laga selanjutnya Gillingham FC sendiri harus berhadapan dengan Stevenage Senin (2/1/2023). Lima hari setelahnya giliran Leicester City yang akan dihadapi Gillingham FC dalam ajang FA Cup.