Arif Budi Setyanto
Pemain Timnas Thailand, Chanathip Songkrasin di Piala AFF 2020. (Instagrana/@changsuek)

Gol.bolatimes.com - Thailand berhasil lolos ke semifinal Piala AFF 2022 sebagai juara grup A. Mengejutkannya sebelum bertandang ke Malaysia, sosok Chanathip Songkrasin muncul di tim Gajah Perang.

Sebagaimana diketahui, Chanathip Songkrasin merupakan salah satu pemain terbaik yang dimiliki Thailand. Meski dibutuhkan Mano Polking, ia memutuskan absen untuk berkompetisi di Piala AFF 2022.

Tanpa Chanathip Songkrasin, Thailand masih menjadi salah satu tim terkuat di kawasan Asia Tenggara. Nyatanya Changsuek bisa lolos sebagai juara grup.

Baca Juga:
Momen Park Hang-seo Ngambek di Konferensi Pers Timnas Indonesia vs Vietnam, Merasa Dimata-matai

Anak asuh Mano Polking kini bersiap mempertahankan gelar juara dengan menghadapi Malaysia di babak semifinal Piala AFF 2022.

Sebelum Thailand bertandang ke Malaysia. mengejutkannya Chanathip Songkrasin tiba-tiba muncul di skuad Gajah Perang. Kedatangan itu bukan karena pemain Kawasaki Frontale ini bakal bermain untuk tim asuhan Mano Polking.

Pasalnya Chanathip Songkrasin tidak didaftarkan dalam Piala AFF 2022. Akan tetapi, kedatangannya di tim Changsuek yaitu untuk memberikan semangat terhadap rekan-rekannya.

Baca Juga:
Shin Tae-yong Janji Timnas Indonesia Main Keren saat Hadapi Vietnam di Semifinal Piala AFF 2022

Nah, kehadiran Chanathip Songkrasin di skuad Thailand ini diunggah langsung via akun Twitter Changsuek. Ia memberikan sepatah kata yang diakhiri oleh tepuk tangan oleh Theerathon Bunmathan cs.

Adapun Thailand dan Malaysia akan berduel di semifinal Piala AFF 2022 dalam sistem dua leg. Harimau Malaya lebih dulu menjadi tuan rumah pada 7 Januari, kemudian Gajah Perang bergantian bakal menjamu lawannya pada 10 Januari mendatang.

Baca Juga:
Ngambek, Sikap Park Hang-seo saat Konpres Timnas Indonesia vs Vietnam Disorot