Muhammad Ilham Baktora
Pelatih Thailand Alexandre Polking (kiri) merayakan kemenangan tim pada leg pertama pertandingan semifinal sepak bola Piala AFF 2020 melawan Vietnam di Stadion Nasional di Singapura pada 23 Desember 2021. Roslan RAHMAN / AFP

Gol.bolatimes.com - Skuad Timnas Thailand mendapat apresiasi dari pelatihnya, Alexandre Polking usai bermain bagus di Stadion My Dinh, Jumat (13/1/2023). Meski berakhir imbang, hal itu sudah menjadi nilai positif bagi skuad Gajah Perang di laga kandang nanti.

Thailand awalnya tertinggal satu gol dari Vietnam di leg pertama final Piala AFF 2022. Namun permainan Disiplin Teerathon Bunmathan dkk, mampu mengungguli Vietnam. Memang pada akhirnya bermain imbang 2-2.

Alexandre Polking awalnya tak menyangka ketika timnya sudah tertinggal 1-0 dari Vietnam. Namun ketajaman para pemainnya mampu menyamakan kedudukan di babak kedua.

Baca Juga:
Kompetisi Dihentikan PSSI, Klub Liga 2 dan Liga 3 Diundang Main Tarkam

"Para pemain kami bermain agresif dan hasil ini nyaris sempurna. Saat ini kami perlu fokus para pertandingan berikutnya," terang Alexandre Polking dikutip dari The Thao 247, Sabtu (14/1/2023).

Polking dibuat terkejut ketika timnya bisa lebih unggul 1-2 dari tuan rumah. Sebab, target pelatih asal Brasil ini cukup satu gol yang diciptakan anak asuhnya.

"Kami datang ke Vietnam sebenarnya hanya perlu satu gol. Tapi kami dapat dua gol dan ini hasil yang bagus. Tapi gol terakhir [Vietnam] membuat permainan kami kurang lengkap," katanya.

Baca Juga:
Tak Jadi Hengkang, Ansan Greeners Pastikan Asnawi Mangkualam Bertahan di Musim 2023

Thailand menguasai permainan cukup baik selama 87 menit. Namun gol melalui tendangan roket pemain Vietnam, Vu Van Thanh, membuat kecewa Thailand yang sudah berharap menang di kandang lawan.

Selanjutnya, Thailand akan melanjutkan pertandingannya pada leg kedua Piala AFF 2022 di Stadion Thammasat, Senin (16/1/2023).

Vietnam berambisi untuk tak tumbang di tangan Thailand. Mengingat performa luar biasanya yang mampu menyamakan kedudukan 2-2 ketika digempur habis-habisan.

Baca Juga:
Ada Wayne Rooney, Berikut 5 Pemain yang Paling Sering Cetak Gol di Derbi Manchester

Sementara Thailand diunggulkan kala bertanding di kandang sendiri. Para pendukung juga menjadi faktor menurunnya konsentrasi pemain The Golden Star.