Arif Budi Setyanto
Hubungan Shin Tae-yong dan Park Hang-seo semakin dingin. (Zing News)

Gol.bolatimes.com - Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong akhirnya mengklarifikasi terkait kabar hubungannya dengan juru taktik Vietnam Park Hang-seo yang memanas di Piala AFF 2022.

Timnas Indonesia tersingkir di Piala AFF 2022 setelah mengalami kekalahan dari Vietnam dengan skor 0-2. Pertemuan ini juga menjadi sorotan karena dua pelatih asal Korea Selatan,Shin Tae-yong dan Park Hang-seo saling 'sikut'.

Dalam pertandingan itu, hubungan Shin Tae-yong dan Park Hang-seo disebutkan memanas. Terjadi beberapa intrik yang membuat dua pelatih itu menjadi perhatian media.

Baca Juga:
Bernarkah Komite Pemilihan Ketum PSSI Diisi 'Orang-orang' La Nyalla Mattalitti?

Pasalnya Park Hang-seo mengatakan bahwa dirinya punya masalah pribadi dengan Shin Tae-yong. Parahnya mereka juga tidak berjabat tangan setelah pertandingan timnas Indonesia melawan Vietnam berakhir.

Nah, kini Shin Tae-yong mengklarifikasi soal hubungannya dengan Park Hang-seo. Ia mengaku tidak ada pertengkaran yang terjadi dengan pelatih Vietnam tersebut.

"Tidak ada trik atau pertengkaran dengan manajer Park Hang-seo. Perseteruan dengannya yang disebut sering muncul di media tidak penting," ujar Shin Tae-yong dikutip dari Naver, Senin (16/1/2023).

Baca Juga:
PSSI Setop Liga 2, Menpora Zainudin Amali Turun Gunung

Meme Park Hang-seo vs Shin Tae-yong (xportsnews.com)

Menurut Shin Tae-yong, ia terlihat berseteru dengan Park Hang-seo karena sama-sama ingin membawa tim yang dilatihnya meraih kemenangan. Hal itu wajar terjadi di dalam sebuah turnamen.

"Semua pelatih memiliki keinginan besar untuk menang, jadi kita tampak berselisih selama turnamen. Saya tidak membaca laporan, tapi di antara cerita yang saya dengar, ada hal-hal serta kata-kata yang tidak terjadi," imbuh pelatih berusia 52 tahun ini.

Adapun untuk saat ini, Park Hang-seo masih punya kesempatan untuk meraih juara Piala AFF 2022 bersama Vietnam. Golden Star Warriors akan melakoni laga terakhir melawan Thailand di final leg kedua pada hari ini, Senin (16/1/2023).

Baca Juga:
Rahmad Darmawan Beri Klarifikasi, Bantah Dukung La Nyalla Jadi Ketua Umum PSSI