Gol.bolatimes.com - Si Bolang dari Tanah Laut menarik perhatian pelatih Timnas U-22 Indonesia, Indra Sjafri. Namanya Salmani Bolang. Ia masuk dalam daftar 34 nama pemain yang bakal ikuti TC Timnas U-22 tahap dua untuk persiapan SEA Games 2023.
Nama Salmani Bolang sebelumnya tak ada di 34 pemain TC tahap pertama. Si Bolang dari Tanah Laut itu menjadi satu dari 17 pemain yang baru dipanggil oleh Indra Sjafri.
“Jadi, dari 34 pemain dikurangi 17 pemain dan 17 pemain yang masih bertahan. Kualitas mereka pantas menjadi bagian dari tim ini. Tetapi, mereka nanti akan bersaing lagi dengan 17 pemain baru lainnya di TC tahap kedua nanti,” kata Indra Sjari seperti dikutip dari laman resmi PSSI.
Baca Juga:
Profil Seiya Da Costa Lay, Pemain Kelahiran Jepang yang Dipanggil Indra Sjafri TC Timnas U-22
Pelaksanaan TC tahap kedua akan berlangsung mulai esok hari, Jumat 10 Maret 2023 hingga enam hari kedepan.
Salmani Bolang menjadi salah satu pemain dari klub Liga 2 yang dipanggil TC tahap kedua. Setidaknya ada 10 pemain dari klub Liga 2 yang dipanggil oleh Indra Sjafri.
Kesepuluh pemain dari klub Liga 2 itu adalah, Irfan (Karo United), Salmani Bolang (Persiba), Ahmad Misbah (Persiba), Wolf Horota (Persipura), Muhammad Hanif (Semen Padang), Airlangga Mutamasiqdina (Persikab), Malik Prayitno (Persikab), Mohammad Haykal (Persikab), Tri Setiawan (Persipal) dan Muhammad Akbar (Gresik United).
Baca Juga:
Gugur di Piala Asia U-20 2023, Indra Sjafri Soroti Progres Timnas Indonesia U-20
Salmani Bolang bersama rekannya di Persiba, Ahmad Misbah diproyeksi bakal menjadi salah satu pemain yang bisa diandalkan di Timnas Indonesia U-22 pada SEA Games 2023.
Berposisi sebagai winger kanan, Bolang memiliki skill mumpuni meski usianya masih 20 tahun. Sebelum kompetisi Liga 2 dihentikan PSSI dan PT LIB, Bolang tercatat dua kali bermain bersama Persiba.
Bolang bermain saat Persiba Balikpapan menang besar 5-0 di derby Kalimatan saat melawan Kalteng Putra pada 22 September 2022.
Baca Juga:
17 Pemain Baru yang Dipanggil Indra Sjafri ke TC Timnas Indonesia U-22 untuk SEA Games 2023
Ia dimainkan oleh pelatih Ilham Romadhona pada menit ke-64. Bolang masuk menggantikan Yusuf Effendi saat itu.
Bolang kembali dimainkan saat Persiba meraih kemenangan 3-1 atas Deltras di Stadion Batakan pada 26 September 2022.
Sebelum gabung ke Persiba, Bolang menimba ilmu di akademi sepak bola, Barito Putera pada 2021. Ia kemudian sempat bermain di Persetala Tanah Laut, tim yang berasal dari kota kelahirannya.
Salmani Bolang lahir di Tanah Laut yang berlokasi di Kalimantan Selatan pada 28 Mei 2002. Bisa dibilang talenta sepak bola dari wilayah ini cukup jarang tampil di panggung sepak bola nasional. Dan sekarang harapan itu ada di pundak si Bolang.
Berita Terkait
-
Indra Sjafri Temui 2 Pemain Indonesia di Qatar, Kode Segera Gabung Timnas?
-
Ungkapkan Perasaan Senang Ketemu Indra Sjafri, Gelandang Indonesia yang Bermain di Qatar Beri Kode Bela Timnas?
-
Dirtek PSSI Pantau Khuwailid Mustafa dan Farri Agri di Qatar, Netizen: Semoga Dibawa ke Timnas Indonesia
-
Indra Sjafri Bertemu Dua Pemain Indonesia di Qatar, Kode Diboyong ke Timnas Indonesia?
-
Rencana Kompetisi PSSI Musim 2023/2024: dari Liga 1 hingga Piala Indonesia
-
4 Alasan Timnas Indonesia U-23 Bisa Raih Juara Piala AFF U-23 2023 meski Digelar di Thailand
-
Media Vietnam Anggap Timnas Indonesia U-23 Kandidat Juara Piala AFF U-23 2023, Ini Alasannya
-
5 Alasan Timnas Indonesia U-23 bakal Lolos ke Putaran Final Piala Asia U-23 2024
-
Sepak Terjang Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Asia U-23 2024, Sudah Pernah Lolos?
-
3 Bintang Taiwan U-23 yang Wajib Diwaspadai Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Asia U-23 2024
Terpopuler
-
Lagu Jawa yang Dinyanyikan Happy Asmara Mendadak Digandrungi Gadis Kamboja, Efek Marselino Ferdinan?
-
Kocak! Lionel Messi Ajak Rekan Setimnya Kalahkan Timnas Indonesia, Sebut Lawan Tim Terkuat di ASEAN Kesempatan Langka
-
Terkuak! Wonderkid Tottenham Hotspur Punya Darah Indonesia, PSSI Tertarik Naturalisasi?
-
Lepas Shin Tae-yong, PSSI Rekrut Pelatih yang Lebih Terkenal untuk Timnas Indonesia?
-
Cuma Gara-gara Hal Sepele Ini, Striker Timnas Indonesia Digoda untuk Gabung Klub Jordi Amat
Terkini
-
Resmi, Bek Keturunan Indonesia yang Ditolak Shin Tae-yong Direkrut SC Telstar
-
Dirtek PSSI Pantau Khuwailid Mustafa dan Farri Agri di Qatar, Netizen: Semoga Dibawa ke Timnas Indonesia
-
Jadwal Perempat Final Piala Dunia U-20 2023: Negara yang Ditolak Indonesia Lawan Brasil
-
Emil Audero Terciduk Follow Instagram Erick Thohir, Mau Susul Jordi Amat ke Timnas Indonesia?
-
Pamer Klub Baru, Pemain Keturunan yang Dicoret Shin Tae-yong dari Daftar Naturalisasi Simpan Ambisi Ini
-
Anggap Tiket Laga Malaysia vs Papua Nugini Kemahalan, Netizen Negeri Jiran Minta Gratis
-
Klaim Tolak Argentina dan Brasil, Malaysia Malah Batal Tanding Lawan Tim Ranking 157 FIFA
-
Pulang Kampung, Mantan Top Skor Liga 1 Jadi Asisten Pelatih Klub Top Belanda
-
Pernah Gacor di Indonesia, Top Skor Sepanjang Masa Liga 1 Kini Jadi Pelatih Klub Belanda yang Dibela Pemain Keturunan