Galih Prasetyo
Jordi Amat berkontribusi atas kemenangan 3-0 JDT atas Kuala Lumpur FC (Instagram/officialjohor)

Gol.bolatimes.com - Pemain naturalisasi Indonesia, Jordi Amat menjadi bintang tamu di salah satu program televisi Spanyol, TV3. Saat menjadi bintang tamu di program tersebut, latar belakang Jordi Amat menjadi sorotan.

Seperti diketahui darah Indonesia dimiliki Jordi Amat dari sang nenek yang berasal dari Sulawesi Utara.

Beberapa waktu lalu, Jordi Amat tunjukkan latar belakang keluarga besarnya yang merupakan keturunan dari Raja MD Kansil dari Kerajaan Siau, Sulawesi Utara.

Baca Juga:
Susul Rekan Jordi Amat, Eks Pemain Timnas Australia Siap Dinaturalisasi Malaysia

Latar belakang darah bangsawan yang dimiliki Jordi Amat rupanya menarik perhatian media Spanyol.

"Hidupnya banyak berubah," tulis tulis Lavanguardia di awal pembahasan soal latar belakang keluarga Jordi Amat.

"Jordi Amat mengetahui bahwa neneknya menyandang gelar puteri di pulau Siau. Keluarga besarnya memiliki kakek buyut yang diproklamirkan sebagai raja," tambah media tersebut.

Baca Juga:
Jadi Top Skor di Liga Super Malaysia, Pemain Asing Ini Tolak Susul Rekan Jordi Amat untuk Dinaturalisasi

Jordi Amat sendiri mengaku bahwa soal latar belakang keluarganya yang dari seorang raja pernah ia dengar saat masih kecil.

"Ketika saya masih kecil, nenek saya bercerita bahwa saya adalah putra mahkota suatu daerah di Indoensia," ucap Jordi Amat di TV3.

Saat ini sudah berstatus sebagai WNI, Jordi Amat mengaku memiliki misi besar untuk bisa mengharumkan kampung halaman sang nenek dan juga untuk Timnas Indonesia.

Baca Juga:
Jordi Amat Sah Jadi WNI, Espanyol Cari Peluang Cuan di Indonesia: Singgung Arthur Irawan

"Misi saya adalah bekerja untuk masyarakat dan memberikan kontribusi finansial karena banyak hal yang bisa dilakukan untuk Pulau Siau," ujarnya.

Meski memiliki darah bangsawan, Jordi Amat menegaskan bahwa tidak banyak yang berubah dari dirinya.

"Semua itu tidak akan mengubah hidup saya. Saya masih sangat muda, saya merasa baik secara fisik dan mental dan saya menginginkan tantangan ini," tegasnya.

Baca Juga:
Profil Radamel Falcao, Diisukan Gabung ke Klub Jordi Amat di Malaysia