Arif Budi Setyanto
Thailand juara Piala AFF 2022. (Dok. Changsuek)

Gol.bolatimes.com - Thailand menjadi salah satu tim terkuat di kawasan Asia Tenggara. Kekuatan tim berjuluk Gajah Perang ini bahkan dilirik negara-negara kuat untuk melakukan uji coba.

Terbaru Thailand mendapatkan undangan turnamen dari Federasi Sepak Bola Asia Tengah (CAFA). Skuad asuhan Mano Polking dipanggil ke ajang yang bakal dilaksanakan pada Juni 2023 mendatang.

"CAFA telah mengirimkan undangan terhadap timnas Thailand untuk berpartisipasi di CAFA Championshi 2023 pada 9 sampai 21 Juni," tulis laporan @theaseanball, Selasa (14/3/2023).

Baca Juga:
Usai Bela Timnas Indonesia U-20 di Piala Asia U-20 2023, Ronaldo Kwateh Siap Tampil Bersama Bodrumspor

Menariknya dalam turnamen ini CAFA juga memanggil negara kuat sepak bola, Rusia. Mereka pun akan menjadi lawan yang menarik.

Sebab, Rusia sempat diban karena negarnya yang menyerang Ukraina. Rusia sendiri punya pemain-pemain berkualitas dengan pengalaman Eropa.

Baca Juga:
Tampil Apik Bersama PSM Makassar, Striker Timnas Indonesia Bikin Rekor Jadi Pemain U-23 Tersubur di BRI Liga 1

Sebagai informasi, CAFA juga diisi tim-tim Asia yang kuat. Ada enam anggota, yaitu Afghanistan, Iran, Kirgiztan, Tajikistan, Turkmenistan, serta Uzbekistan.

Adapun Thailand memang kerap mendapatkan undangan untuk mengikuti turnamen di Asia. sebelumya mereka dipanggil untuk mengikuti Piala AFF-nya Asia Barat.

Akan tetapi, turnamen WAFF itu urung terjadi karena Uni Emirat Arab yang menjadi tuan rumah malah mundur, sehingga dibatalkan.

Baca Juga:
Tak Mau Ganggu Ibadah Puasa, Duel Timnas Indonesia vs Burundi akan Digelar setelah Tarawih