Gol.bolatimes.com - Kolombia menjadi salah satu tim dari zona CONMEBOL yang akan ikut serta di Piala Dunia U-20 Indonesia pada 28 Mei hingga 11 Juni 2023.
Selain Kolombia, perwakilan CONMEBOL di Piala Dunia U-20 2023 adalah Brasil, Ekuador dan Uruguay. Bagi Kolombia, perhelatan tahun ini, mereka ingin bisa meraih capaian yang lebih bagus dibanding 2013.
Pada Piala Dunia U-20 2013, Kolombia U-20 berhasil meraih posisi ketiga, capaian terbaik keikutsertaan tim berjuluk La Tricolor.
Demi bisa meraih hasil terbaik di Piala Dunia U-20 2023, Kolombia pada Sabtu (18/3) menjalani sesi latihan terakhir sebelum akan menjalani pemusatan latihan di Madrid, Spanyol.
Di Spanyol nanti, tim U-20 Kolombia akan menjalani tiga laga uji coba sebelum terbang ke Indonesia. 18 pemai sudah dipersiapkan oleh jajaran staf kepelatihan Kolombia.
Pada sesi latihan ini, dua pemain Kolombia yang akan jadi andalan di Piala Dunia U-20 Indonesia yakni Leyner Palacios dan Daniel Pedrozo dipastikan ikut serta.
Baca Juga:
4 Penyerang Keturunan Timnas Indonesia U-20 di Piala Dunia U-20 2023, Ada Keturunan Kanada
Sebelumnya, kedua pemain ini dikhawatirkan absen pada Piala Dunia U-20 Indonesia. Palacios adalah salah satu winger andalan sedangkan Pedrozo jadi tembok tangguh di lini belakang Kolombia.
Rencananya, didampingi oleh direktur teknis Hector Cardenes, Kolombia akan terbang ke Madrid pada Minggu (19/3) sore.
Skuat Kolombia akan jalani TC di Murcia dan melakoni laga uji coba pertama pada 23 Maret melawan Wales pada 13:00 waktu setempat.
Baca Juga:
Ada 7 Pemain Keturunan, Ini Prediksi Susunan Pemain Timnas Indonesia U-20 di Piala Dunia U-20 2023
Berita Terkait
-
Lamine Yamal, Bocah 16 Tahun 362 Hari Cetak Gol di Euro 2024
-
Jadwal Perempatfinal Euro 2024, Jerman vs Spanyol hingga Portugal vs Prancis
-
Fabio Quartararo Tak Ingin Kendorkan Semangat di MotoGP Jerez
-
Jadwal MotoGP Spanyol 2024, Diggia dan Bezzecchi Mengaku Optimistis
-
Dani Pedrosa hanya Perlu Mengatakan 'Iya', Direktur KTM Buka Peluang untuk Jadi Wildcard Kembali
-
Ngeri! Barcelona Belum Selesai, Ini 4 Pemain Incaran untuk Musim Ini
-
5 Negara Kandidat Kuat Juara Euro 2024, No 4 Ingin Ukir Sejarah
-
Prediksi Euro 2024: 5 Pertandingan Babak Grup Patut Disaksikan, Satu di Antaranya Spanyol vs Italia
-
Keputusan Berani Leonardo Bonucci demi Bisa Perkuat Timnas Italia Bertarung di Euro 2024
-
Akmal Marhali Siap Digugat Setelah Tuduh Jordy Amat Liburan ke Spanyol Saat Timnas TC, Ogah Minta Maaf
Terkini
-
Beda Nasib Pemain Naturalisasi Timnas Indonesia di Belanda, Cuma Satu yang Promosi ke Tim Utama
-
Kabar Pemain Abroad Timnas Indonesia: Elkan Baggott Berpeluang Batal Dipinjamkan, Rafael Struick Masuk Tim Utama
-
Hasil Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia: Indonesia vs Brunei Darussalam, Singapura vs Guam
-
Cetak Brace, Pemain Keturunan Jawa Bawa Chelsea Menang 5-0 atas Wrexham AFC
-
Pesan Striker Timnas Indonesia U-19 Jelang Hadapi Thailand di Semifinal Piala AFF U-19 Wanita 2023
-
Beda Nasib dengan Asnawi Mangkualam, Striker Vietnam Sulit Bersinar di Kampung Halaman Shin Tae-yong
-
Pujian Selangit Eks Pelatih Timnas untuk Jebolan Garuda Select yang Cetak Gol Debut di BRI Liga 1
-
Klub Eropa Umumkan Lepas Bek Jebolan Timnas Indonesia U-20, Keadaan Keluarga Jadi Alasan
-
Thomas Doll Awalnya Ngira Indonesia Biasa Saja, Ternyata Banyak Talenta yang Layak Main di Liga Jerman
-
Disindir Netizen dengan Sebutan Pelatih Tarkam, Bima Sakti: Saya Tidak Baper